Kamis, 01 April 2010

::yang tersisa dari yang hilang::

Sewaktu saya jalan2 di Korea, kamera saya sempet error dan memformat ulang secara otomatis kartu memori yang berisi foto2 perjalanan hari pertama dan kedua. Huaaa....hikss. Setelah merengek-rengek dan bertanya sana sini, beberapa orang menyarankan untuk menggunakan software pe-recover data. Akhirnya saya mendownload software tersebut untuk menyelamatkan foto2 saya. Saya coba software itu, ternyata hanya bisa mengembalikan beberapa foto saja, itu pun tidak sempurna karena hampir 1/3-1/2 bagian dari foto tersebut hilang, menjadi warna abu-abu. Berikut ini beberapa foto yang masih bisa terselamatkan dari tragedi tersebut.

Foto salah satu palace di kota Seoul, saya lupa ini palace yang mana karena ada banyak palace di kota Seoul.
However, ini satu-satunya foto perjalanan hari pertama yang bisa terselamatkan.


Dua foto di atas adalah foto Hangang River's bank di senja hari.
Tempatnya bersih dan enak buat jalan-jalan dan sepedaan di sore hari.
Anyway, saya suka sekali gradasi langit biru-orangenya juga siluet pohon-pohonnya.
My favorite pics.


Just another nightview of Hangang River and Seoul City.
Diambil dari lantai ke-63, 63 Building (mantan bangunan tertinggi di kota Seoul)


Wishing board di Nami Island.
Saya suka sama gambar hippopotamus nya.


Ini foto terakhir yang saya ambil sebelum kamera saya error. Masih di Nami Island.
Kayaknya saya kualat sama pasangan ini karena ngambil foto mereka diam-diam, haha.. :P

***