Selasa, 27 Januari 2009

Change Now! (bukan bermaksud ikut2an Mr.Obama)

Memang sulit untuk beralih dari suatu kemapanan. Segala sesuatu yang telah “settled” menciptakan kenyamanan tersendiri yang seringkali membuat kita terlena. Banyak orang yang menolak untuk berubah, meninggalkan zona nyaman mereka untuk memulai sesuatu yang baru. Mengapa harus berubah jika yang ada sekarang telah memuaskan?

Perubahan memang tidak selalu menghasilkan sesuatu yang lebih baik. Tidak jarang perubahan justru membawa kita pada keadaan yang lebih buruk. Hal itu pula yang membuat orang-orang enggan untuk berubah. Tidak ada jaminan bahwa dengan melakukan perubahan sesuatu akan menjadi lebih baik. Mengapa kita harus membuang kemapanan serta kenyaman untuk sebuah ketidakpastian?

Begitu mungkin pikiran sebagian besar orang yang enggan untuk keluar dari zona nyaman mereka.

Lantas, mengapa perubahan diperlukan?

Orang yang menolak untuk keluar dari zona nyamannya sebenarnya telah membuang kesempatan untuk memperoleh kenyamanan yang lebih baik. Perubahan memang tidak selalu menghasilkan sesuatu yang lebih baik, tidak ada jaminan untuk itu. Akan tetapi, tanpa perubahan sesuatu tidak akan menjadi lebih baik. Kemajuan tidak dapat didatangkan dari sesuatu yang stagnan. Perubahan, entah cepat ataupun lambat, mutlak diperlukan untuk melakukan suatu perbaikan…memperoleh kemajuan. Orang-orang yang bersedia keluar dari zona nyamannya adalah orang-orang yang mampu memanfaatkan peluang yang datang untuk memperoleh kemajuan, sesuatu yang lebih baik, kenyamanan yang lebih.

Jika Bill Gates tidak memutuskan untuk drop out mungkin dia hanya akan menjadi pegawai kantoran biasa, bukan menjadi salah satu orang terkaya di dunia. Jika kita bisa menjadi lebih baik, kenapa kita harus berhenti di sini?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar